4 Baju Musim Wanita Terbaru Dari Atelier Angelina

- Selasa, 12 September 2023 | 14:28 WIB
Tips desain jemuran dan cuci baju. Foto/Instagram (Foto/Instagram)
Tips desain jemuran dan cuci baju. Foto/Instagram (Foto/Instagram)

AYOPURWAKARTA.COM--Pada saat ini trend penggunaan baju muslim wanita sedang berkembang sangat pesat di industri fashion muslim. Mulai dari baju muslim gamis, hingga dress dengan berbagai pilihan warna cantik yang banyak digandrungi oleh para hijabers. 

Atelier Angelina merupakan salah satau brand baju muslim wanita yang selalu menghadirkan produk terbarunya. 

Berikut 4 baju muslim wanita terbaru dari Atelier Angelina yang bisa anda pilih:

  1. Atelier Angelina Kinds of Flower Gamis-Emerald

Baju gamis ini sangat cocok digunakan untuk wanita muslimah atau hijjabers. Dapat dipadukan dengan pashmina ceruti untuk dipakai di momen silaturahmi Ramadhan dan Idul Fitri bersama keluarga dengan gaya fashon muslim terkini 2023. 

Baju gamis dari Atelier Angelina ini terbuat dari bahan kain 100% Viscose (Rayon) yang lebih flowly dan jatuh, lebih lembut, tidak menerawang, lebih tebal dari Basic dan Vitton tapi tidak setebal Paris. 

Yang pastinya lebih adem dan lembut sehingga nyaman saat dikenakan. Selain itu, kainnya juga dapat menyerap keringat dengan baik. 

  1. Atelier Angelina Confetti Fill Bella dan Little Zahra – Black (Gamis)

Sesuai dengan namanya, gamis ini memang dibuat untuk ibu dan anak dengan usia yang pas sehingga tidak perlu ragu memilih ukurannya.

Gamis untuk dewasa sudah dilengkapi dengan hijab instan warna hitam senada. Lalu untuk pakaian yang dikenakan anak lebih ke setelan tunik serta bawahan celana sehingga mereka tidak bakalan ribet memakainya. Anda tentunya tahu bahwa anak-anak memang lebih aktif ketimbang orang dewasa sehingga penggunaan rok kurang cocok. 

  1. Atelier Angelina Rinel Sarah Deep State

Gamis yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang kurang percaya diri memakai gamis dengan warna terang. Gamis ini memadukan warna biru tua dan abu-abu sehingga memberikan kesan yang lebih anggun untuk anda yang memakainya. 

Gamis ini dilengkapi dengan motif print bunga yang membuat anda lebih bisa memadukannya untuk segala jenis acara baik resmi maupun kasual. Selain itu, gamis dengan bermotif juga bisa membuat and lebih dapat berkreasi dan anti monoton. Bahan kain yang digunakan pada gamis ini adalah Basic Viscose yang bertekstur ringan dan adem tidak gerah sehingga nyaman saat digunakan. 

Bukan hanya itu, jahitannya pun sangat rapi hal ini bisa dilihat dari ujung lengan hingga jahitan di bagian bawah roknya. 

Atelier Angelina Rinel Sarah Deep State tersedia dalam beberapa jenis ukuran yang bisa anda pilih mulai dari S sampai XXL dengan kualitas yang dijamin terbaik. 

  1. Atelier Angelina Alofa Serene Navy Pink

Gamis yang satu ini mempunyai kombinasi warna yang sangat dinamis yakni biru navy dan corak bunga merah muda yang minimalis. Lalu di bagian bawah roknya lebih mekar yang bentuknya seperti payung sehingga menjadikan anda terlihat lebih anggun saat memakainya. 

Kemudian di bagian lengannya disematkan kerutan yang berfungsi untuk memberikan kesan semi balon. Sedangkan di bagian perutnya langsung terusan ke bawah tanpa kerutan yang memberikan kesan lebih sopan untuk anda. Yang menariknya, gamis cantik ini juga sudah tersedia hijab instan dengan warna senada dengan gamis yang anda gunakan.

Halaman:

Editor: Adi Ginanjar Maulana

Terkini

Jokowi : PWI Harus Kawal Profesionalisme Pers

Senin, 25 September 2023 | 17:11 WIB

HUT ke-62 IKWI, Jabar Juara 3 Lomba Tumpeng

Jumat, 21 Juli 2023 | 15:00 WIB
X